Hari ini JJ menyaksikan sebuah momen yang sangat sangat romantis.
Tadi, sekitar jam setengah sebelasan, Smukiez Choir baru aja nyelesain sesi latihan yang melelahkan dan PANAS di aula lt.8 yang pengapnya minta ampun. Kita lagi pada duduk-duduk di sekitar area piano, ngobrol-ngobrol, kipas-kipas, sambil nyanyi-nyanyi sendiri bagian One Moment in Time yang isinya nada miring semua. Hueh. Pusing. Gue sendiri tadi sempet sibuk nyari-nyari nadanya juga, barengan sama anak-anak Tenor lainnya kayak SenSen, Anus, dan Jaya. Yah, pokoknya bukan sebuah momen istirahat yang menyenangkan deh.
Eh, tiba-tiba, si Charles muncul dan minta izin ke Kak PC sang pelatih tercinta buat minjem piano sebentar, dengan senyum polosnya dan sebelah alis terangkat misterius.
Charles : "Umm, Kak PC, saya boleh pinjem pianonya sebentar nggak?"
Kak PC : *terlihat bingung* "...Oh, pake aja. Buat apa emangnya?"
Charles : *mengangkat sebelah alis* "Aaada deeehh... Liat aja..."
Nah lho. Ada apa nih? Gue mulai tertarik dan mengalihkan pandang. Kayaknya si Charles merencanakan sesuatu nih. Satu, karena dia itu bawa-bawa beberapa lembar kertas yang isinya keliatan kayak lirik lagu. Dua, karena hari ini Venita, yang notabene [ceeehh, notabene kooo..] adalah sang pujaan hatinya, sedang merayakan ulang tahun yang keenambelas! Hmmm... Kira-kira ada apaaaaa yaaaaaa? Gue langsung melupakan partitur gue yang udah lecek dipake kipas-kipas itu dan memutar arah duduk ke piano.
Dan Charles pun duduk menghadap piano. Meletakkan kertas-kertas itu di hadapannya, lalu memanggil Venita. Semua anggota Smukiez Choir beringsut mendekat dan menunggu penuh harap.
Sedetik kemudian misteri itu terungkap...
CHARLES NGEBUATIN LAGU BUAT VENITA!!!!!
*suara tepuk tangan para hadirin di kejauhan*
Aduh. Nggak tahan. How sweet is THAT, ladies and gentleman???
Total tadi si Charles nyanyiin dua lagu buat Venita. Satu buat ngucapin selamat ulang tahun, yang satu lagi untuk menyatakan cinta. Mau lihat liriknya? Silakan scroll ke sidebar blog ini, cari links yang tulisannya Rere dan buka blognya. Semoga sudah di-post. Haha. Eniweiz.. Lagunya BAGUS BANGET, tulus banget, kayaknya kerasa banget kalo Charles ngebuat itu dari hati.
Momen-momen indahnya terjadi pas selagi nyanyi dan main piano, Charles sesekali mendongak ke belakang buat ngeliat ekspresinya Venita yang lagi berdiri di belakangnya. Momen yang luthuu ini sempat membuat semua anggota Smukiez Choir serempak ber-aaaaawwwww-so-sweeeeeett ria dengan terharunya. Termasuk gue, yang malah histeris bertiga sama Bebeth dan Dea. Haha. Pokoknya lucu banget dehhh.. Apalagi di tengah-tengah momen itu Venita sempet ngacak-ngacak rambutnya Charles dengan sayang dan bahagia gitu. Belum lagi ekspresi wajahnya yang kayaknya thankful banget.
Hupff. Venita beruntung banget ya punya cowok kayak Charles.
Udah pinter, jago musik, multitalented, baik dan perhatian, romantis pula...
Urgh. They are just sooooooooooooooo sweet.
Duh, gue juga mau dong dibikinin lagu kayak gitu. Ada yang berminat bikinin? *winks*
Sekian cerita JJ hari ini.
Mau siap-siap ke partynya Angela ah. Pake baju apa yah bagusnya?? Hmmm...
--balthazor66
Saturday, June 10, 2006
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment